PALOPO.WARTASULSEL.ID- Kondisi jembatan rampoang sungai pikung kini dalam proses pelaksanaan pekerjaan oleh Balai Besar Makassar.
Di lokasi jembatan rampoang, yang terputus, Kasat Lantas Polres Palopo Iptu Siswaji, S. Sos dan Lurah Rampoang Amri, S. Sos, beserta jajarannya, dan Dandim 1403 Palopo Letkol. Inf. Apriadi Nidjo, S.M.,M.IP, dengan tegas menginstruksikan kepada PPK.
" Kepada PKK dan pihak rekanan pembangun jembatan Rampoang untuk segerah memulai mengerjakan dan merampungkan jembatan darurat agar secepatnya dapat dilalui pengguna jalan, " Tegas Dandim 1403 Palopo. Senin, 18 Oktober 2022, di jembatan rampoang Kota Palopo.
Ia juga kembali menegaskan kalau pihak pekerja membutuhkan tenaga untuk mempercepat pembangunan jembatan darurat itu, kita menawarkan bantuan tenaga.
" Saya bisa menerjunkan personil dari KODIM dan KORAMIL bahkan jika perlu, kita juga bisa minta bantuan ke masyarakat untuk mempercepat pembuatan jembatan darurat itu, " Jelasnya.
Jika jembatan darurat itu cepat jadi, tentunya, akan sangat membantu/mempermudah pengguna jalan.
" Dan juga bisa menjadi jalur emergency serta memperlancar segala aktivitas, " Pungkas Letkol. Inf. Apriadi Nidjo.
Sebelumnya, Kasat Lantas Polres Palopo, Iptu. Siswaji, telah menyebarkan informasi bahwa jalur trans Sulawesi Palopo-Lutra- Lutim ini terputus dan untuk sementara diahlikan di jalur alternatif perumnas.
Jembatan sungai pikung yang terputus, diduga dampak dari intensitas hujan yang tinggi terjadi di wilayah Kota Palopo.
Dari pantauan di lokasi jembatan rampoang yang terputus sore ini langsung ditinjau langsung oleh Walikota Palopo Drs. H. Judas Amir, M. H, didampingi Camat Bara, Dewa Gau Laide, dan Kasat Lantas Polres Palopo Iptu. Siswaji.
*QMH. Yoga*
0 Response to "Jembatan Rampoang Terputus, Dandim 1403 Palopo: Terjunkan Personil Kodim, Koramil"
Post a Comment