ISSI Tubaba Kembali Sumbang Medali Di Porprov IX

Bandar Lampung, Metanews.co.id- Pembalap Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Tulang Bawang Bawang Barat (Tubaba) Seisa Ino Nur Masaudah berhasil menyumbangkan medali dan meraih juara dua  di nomor lomba Individual Time Trial (ITT) pada kejuaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2022 yang diselenggarakan di Kota Bandar Lampung pada Sabtu (10/12) siang tadi.

Menurut Ketua ISSI Tubaba, Ahmad Hariyanto,  kekalahan pembalap Seisa Ino Nur Masaudah dalam kelas ITT karena memang kalah senioritas dari pembalap Era Restiana yang meraih medali emas yang hanya terpaut beberapa detik saja namun itulah hasil yang diperoleh saat ini.

"Juara pertama diraih pembalap dari ISSI Lampung Timur sedangkan pembalap kita  alhamdulillah kita sudah mampu mengimbangi pembalap dari daerah lain, dengan mengemas catatan waktu 51.51.43 dengan jarak tempuh 20 km "kata kang Har, saapan akrab Ketua ISSI Tubaba.

Disampaikannya selain berhasil meraih juara dua di kelas lomba ITT, pembalap ISSI Tubaba Seisa Ino Nur Masaudah juga sehari sebelumnya telah berhasil meraih 2 emas pada kategori balap XCO Women Junior dan XCE Women Junior. 

"Alhamdulillah dari kontingen ISSI Tubaba  kita berhasil meraih  2 emas 1perak dan 1 perunggu,  dan ini capaian yang sudah melampau target kita " kata dia.

Selaku Ketua ISSI Tubaba, dirinya berharap kedepan dapat meraih hasil yang lebih baik lagi sehingga bisa membawa nama Tubaba  dan akan lahir pembalap yunior untuk memperkuat tim ISSI Tubaba. "Semoga event lain kita bisa lebih baik lagi dan dapat membawa nama baik daerah " harap Ahamd Hariyanto.

Berikut daftar juara kelas ITT - ISSI Porprov 2022  dengan mengambil rute lokasi Jalan Ir Sutami Tanjung Bintang - Lampung Selatan

Medali Emas di raih pembalab Ela Ristiana dari Lampung Timur dengan catatan waktu 47.20.46.

Medali Perak di raih oleh
Seysa Ino Nur Masaudah dari Tubaba dengan catatan waktu 51.51.43 

Medali Perunggu di raih oleh Rindi fitriana dari Lampung Timur dengan catatan waktu 52.19.88 (aris)

0 Response to "ISSI Tubaba Kembali Sumbang Medali Di Porprov IX "

Post a Comment

Label Mobile