Adapun fokus program diantaranya yakni 12 program hasil penjabaran Kepmendagri 50 tahun 2020 dan visi-misi bupati sebelumnya Ir Umar Ahmad.
Iwan menjelaskan, rencana kerja anggaran PUPR tahun sebelumnya tetap selaras dengan misi 1 dan 3 pada RPJMD yakni, perluasan cakupan Prasarana dan Sarana serta utilitas wilayah yang bersinergi dan terintegrasi antar wilayah lainnya dengan meningkatkan fokus kualitas masyarakat hidup (SDM) di Kabupaten Tulang Bawang Barat.
“Sementara Kita fokus pada program yang sesuai dengan RPJMD Kabupaten Tubaba,” katanya.
Ia juga mengatakan, menghadirkan Infrastruktur dalam kondisi mantap dan indek kualitas hidup dengan fokus pekerjaan antara lain, b idang Bina Marga mencakup pembangunan dan peningkatan struktur jalanan serta kegiatan pemeliharaan rutin jalanan seperti pembangunan jalan protokol di kawasan Kota Budaya Uluan Nughik, serta beberapa ruas jalan yang Lokasinya tersebar di Kabupaten Tuang Bawang Barat.
Lalu bidang Cipta Karya PUPR fokus pada penyediaan Infrastruktur perkantoran, yang merupakan lanjutan pembangunan gedung kantor MPP dan penambahan Dua gedung kantor OPD dan Lanjutan bangunan perpustakaan, serta operasional pemeliharaan islamic Center, tambahnya.
Lanjut Sadarsyah untuk bidang Tata Ruang PUPR fokus pada penyelesaian pemurnian pemurnian kembali RTRW Kabupaten Tubaba yang sampai ini masuk pada penyempurnaan substansi.
Ia juga menambahkan untuk bidang pengairan PUPR akan melakukan pemeliharaan dan operasional jaringan Irigasi dan Embung. Dan dalam perencanaan PUPR melakukan penyediaan dokumen perencanaan teknis serta peningkatan kapasitas dan produktivitas tenaga kerja konstruksi lokal yang terbagi dalam beberapa jenis pelatihan.(*)
0 Response to "Program Kerja PUPR Tubaba, Iwan Mursalin : Kita Kerja Sesuai RPJMD"
Post a Comment