Muhammad Rafsanjani meninggal dunia setelah dirawat intensif di RS Siloam, Lebak Bulus, Jakarta Selatan sejak beberapa hari yang lalu. |
Jakarta - Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) dan keluarga besar almarhum Muhammad Rafsanjani merasakan kehilangan mendalam atas berpulangnya sosok yang penuh dedikasi tersebut. Muhammad Rafsanjani, Sekretaris Jenderal PB PMII, meninggal dunia pada 11/03/2024.
Muhammad Rafsanjani merupakan salah satu tokoh penting dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), yang telah memberikan kontribusi besar dalam memajukan organisasi dan gerakan mahasiswa di Indonesia. Beliau aktif memperjuangkan hak-hak mahasiswa, keadilan sosial, dan nilai-nilai keislaman.
Muhammad Rafsanjani lahir pada 30 Maret 1992 di Garut. Rafsan pernah menamatkan pendidikan Ilmu Politik Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta dan pascasarjana pada konsentrasi politik dan hubungan internasional, sekolah kajian strategik dan global di Universitas Indonesia. Selain sebagai mahasiswa dan aktivis, Rafsan juga tercatat sebagai Tim Kaderisasi Nasional PB PMII periode 2017-2020.
Sebagai Sekretaris Jenderal PB PMII, Muhammad Rafsanjani telah menjalankan tugasnya dengan penuh semangat dan dedikasi. Beliau terlibat dalam berbagai kegiatan organisasi dan menjadi inspirasi bagi banyak mahasiswa yang turut terlibat dalam pergerakan ini.
Muhammad Rafsanjani meninggal dunia pada Senin, 11 Maret 2024. Muhammad Rafsanjani meninggal dunia setelah dirawat intensif di RS Siloam, Lebak Bulus, Jakarta Selatan sejak beberapa hari yang lalu. Kehilangan ini menyisakan duka yang mendalam bagi keluarga, teman-teman, serta seluruh elemen PMII yang merasakan betapa besar kontribusi dan semangat perjuangan yang telah diberikan almarhum.
Ketua Umum PB PMII Muhammad Abdullah Syukri (Gus Abe) menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kepergian Bang Muhammad Rafsanjani. Para tokoh mahasiswa, aktivis, dan pemimpin organisasi kemahasiswaan di berbagai daerah juga memberikan penghormatan terakhir dan ucapan belasungkawa.
Rencana Pemakaman Muhammad Rafsanjani rencananya akan dilaksanakan di kediamannya pasar Rebo, Jakarta Timur. Selanjutnya akan di bawa ke Garut, Jawa Barat untuk di makamkan. Keluarga dan rekan-rekan sejawat di PMII diharapkan dapat hadir untuk memberikan penghormatan terakhir.
Almarhum akan dimakamkan di Pondok Pesantren Pulosari, Kp Jl. Pulosari, RT RW 02/06, Cijolang, Kecamatan Balubur Limbangan, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Muhammad Rafsanjani akan selalu dikenang sebagai sosok yang berdedikasi tinggi dalam memperjuangkan hak dan keadilan bagi mahasiswa. Semangatnya dalam membela nilai-nilai keislaman dan kebenaran akan terus menginspirasi generasi mahasiswa yang akan datang.
Segenap keluarga besar PMII dan masyarakat yang turut merasakan kehilangan ini diharapkan dapat mendoakan almarhum dan memberikan dukungan kepada keluarga yang ditinggalkan.
0 Response to "Berita duka: Berpulangnya Sekjen PB PMII Muhammad Rafsanjani "
Post a Comment